Minggu, 03 Oktober 2010

TUGAS MAHASISWA FAKULTAS HUKUM

Tata cara penulisan essay/paper:
1. Untuk Mahasiswa Hukum Internasional, tema tentang (Jus Cogens, Jurisdiksi, Tanggungjawab negara dan isu-isu yang berkaitan dengan hukum internasional lainnya)
2. Untuk Mahasiswa Diplomatik Konsuler, tema tentang (Kekebalan diplomatik, asas resiprositas, jurisdiksi, dan isu-isu yang berkaitan dengan hukum diplomatik lainnya)
3. Untuk Mahasiswa Hukum dan HAM, tema tentang (semua isu yang berkaitan dengan hak asasi manusia)
4. Panjang tulisan maksimal 1000 kata menggunakan kertas kuarto/A 4 spasi 1.5
5. Essay/paper dikumpulkan pada saat (1) ujian tengah semester. Setelah essay dikoreksi oleh dosen, diserahkan lagi pada saat UAS berdasarkan petunjuk atau koreksi yang telah diberikan. Untuk soft copy di kirim via email ke al_khanif@yahoo.com atau farasix@yahoo.com. Mahasiswa yang tidak menyerahkan kembali essay pada saat UAS mendapatkan pinalti nilai.
6. Prioritas penilaian pada sistematika dan konsistensi tulisan, namun kekuatan argumentasi akan menjadi nilai lebih.
7. Sistematika tulisan berupa essay bebas seperti yang ada didalam Koran, bukan seperti sistematika yang ada didalam skripsi dll.
8. Tulisan harus memerhatikan kaidah akademik, misalnya menghindari plagiarisme dan pencurian akademik. Semua jenis perbuatan tersebut merupakan kejahatan akademik dan bisa mengakibatkan essay bisa dipinalti.
9. Pengutipan menggunakan footnote, bukan running note atau end note.
10. Tulisan yang melebihi 1000 kata tidak akan dinilai.

1 komentar:

  1. pak, kalo satu tema tpi bisa dibuat tugas HI dengan Hk & HAM, apakah boleh pak. . .

    BalasHapus